Cegah Meningkatnya Kriminal, POLRES Probolinggo Kota Bentuk Tim URC Meteor

0
346
Foto : Tim URC Meteor Polres Probolinggo Kota.

Suramadunews.com, PROBOLINGGO – Meningkatnya kasus kriminal di kota probolinggo membuat polres probolinggo kota membentuk tim khusus. Tim khusus yang diberi nama tim URC METEOR, ini merupakan anggota terpilih dari sejumlah unit dan sudah melalui proses seleksi, dan pelatihan.
 
Tim URC METEOR ini nantinya akan di tugaskan untuk mencegah, dan mengungkap kasus di wilayah hukum polres probolinggo kota, yang dimana di dominasi dengan kasus curwan, jambret, begal, dan pencurian baik motor, dan pencurial lainnya, serta kasus kriminal lainnya.
 
Nama URC METEOR sendiri merupakan kepanjangan dari “Unit Reaksi Cepat, Mantap Enegik, Terpercata, Efektif, Optimis, Responsif. Dibentuknya tim ini selain mengantisipasi segala bentuk tidak kriminal juga diharapkan dapat mengungkap sejumlah kasus yang terjadi di wilayah hukum polres probolinggo kota.
 
Kapolresta Probolinggo, AKBP Raden Muhammad Jauhari, mengungkapkan, bahwa tim ini di bentuk sebagai respon atas meningkatnya tindak kriminal di wilayah hukum polres probolinggo kota, serta di harapkan tim ini mampu membuat, warga merasa aman.
 
“tim ini beranggotakan 10 peraonil dengan diawaki 1 perwira, dan setelah di lauching, diharapkan tim ini mampu bekerja, dan mampu mengungkap kasus kriminal di kota probolinggo”, ujar mantan kapolsek tanah abang ini.
 
AKBP R.M Juhari menambahkan, tim yang sudah di latih, dan di bekali kemampuan khusus ini diharapkan dapat diandalkan mengatasi tindak kriminal khussnya di saat pandemi covid 19 yang masih belum usai ini. (Hafiz)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here