Uji Coba PTM Akan Digelar Akhir November

0
348
Kepala Dinas Kesehatan Bangkalan, Sudibyo

Suramadunews.com, BANGKALAN -Menurunnya angka penyebaran Covid-19 di Bangkalan akan membuat sekolah di Bangkalan dibuka kembali. Rencana tersebut diketahui akan mulai dilakukan pada akhir november ini.

Kepala dinas kesehatan, Sudiyo menuturkan pihaknya terus melakukan koordinasi dengan dinas pendidikan. Ia juga mengatakan, pengajuan pembelajaran tatap muka (PTM) telah disampaikan ke bupati Bangkalan.

“Kita sudah sampaikan ke bapak (Bupati,red) tentang rencana PTM. Nanti satgas akan melakukan evaluasi,” ujarnya, Kamis (05/11/2020).

Ia mengatakan, jika penurunan penyebaran Covid-19 terus menurun, PTM bisa digelar pada akhir november dengan uji coba dan wajib menerapkan protokol kesehatan.

“Yang perlu diingat, prokes harus diterapkan termasuk jumlah kuota siswa dalam ruang harus 50 persen,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua Komisi D DPRD Bangkalan, Nur Hasan mengaku akan melakukan koordinasi dengan seluruh pihak. Menurutnya, pelaksanaan PTN harus dilakukan sesiap mungkin agar tak terjadi klaster baru.

“Nanti kami lakukan koordinasi, dengan berubahnya status Bangkalan menjadi zona kuning, kami rasa uji coba bisa dilakukan secepatnya dan protokol kesehatan wajib disiapkan sekolah dan harus menjadi kebiasaan baru,” ungkapnya. (ysa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here